Senin, 23 Mei 2016

Review Roland RD-800 : Stage Digital Piano Untuk Profesional Pengganti Roland RD-700 NX!

Review Roland RD-800 : Stage Digital Piano Untuk Profesional Pengganti Roland RD-700 NX!




Pada kesempatan kali ini, kami dari www.nafirimusic.com akan membahas sebuah digital piano terbaru dari Roland yaitu : Roland RD-800! Seperti yang sudah kita ketahui bersama, Roland RD-800 ini adalah digital piano stage dari Roland yang memang disetting untuk menjadi penerus dan pengganti dari tipe legendaris yaitu Roland RD700NX yang sudah sangat terkenal dan sering dipakai di mana-mana, termasuk di antaranya adalah untuk rental, artis, gereja, musisi pro, dan masih banyak lagi. Dengan model baru ini, Roland melakukan desain ulang dan pada umumnya setiap varian terbaru dari Roland RD ini diterima dengan baik oleh pasar. Professional piano player bahkan sudah antri sebelumnya untuk memiliki kesempatan pertama yang mencoba atau membeli digital piano RD ini sejak peluncuran seri RD pertama pada tahun 1980 an. Roland RD-800 kali ini juga menyediakan update fitur yang sangat signifikan dan berbeda dengan RD700NX sebelumnya.

Roland cukuo banyak mengendorse artis dan para pemain atau musisi pro dengan seri RD ini, dimana Roland RD series juga sudah memasuki mainstream sehingga sangat populer di kalangan para musisi. Sehingga tekanan ini membuat Roland harus memberikan update yang terbaik untuk setiap versi terbaru dari RD, dimana Roland RD-800 ini ternyata setelah kami dari Nafiri Music mencoba memainkannya, ternyata sangat memuaskan!!


Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan bagi para pemain piano modern yang sedang mencari 88-key weighted action stage piano, yang pertama dan yang paling utama menurut kami dari Nafiri Music adalah sound. Baik untuk solo piano, jazz trio atau mungkin electric rock bahkan R&B band sekalipun, sound dari digital piano ini harus tebal dan semirip mungkin dengan aslinya.  Roland memiliki database sound yang sudah dikembangkan selama beberapa dekade dan sampling yang terbaik dengan menggunakan teknologi signal processing yang paling mutakhir setelah dipilih dan dimasukkan ke dalam library dari Roland RD-800 ini. Kami sendiri dari Nafiri Music sangat kagum dengan sound yang dihasilkan oleh RD-800 ini...memang betul merupakan salah satu masterpiece dari Roland!

Yang menjadi unggulan dari semua sound yang utama dari Roland RD-800 ini adalah SuperNATURAL Piano engine, dimana sound ini mampu menghasilkan suara acoustic piano dengan kualitas yang tidak bisa diragukan lagi dan ekspresi yang langan lembut. Sebuah sound piano baru yaitu Concert Grand yang diambil dari V-Piano Grand juga sudah termasuk pada database RD-800 ini dan mampu merepro suara piano dengan atributnya lengkap secara sempurna! RD-800 ini sangat sempurna untuk digunakan bermain solo piano di panggung, mampu menjadi sebuah instrumen yang handal untuk bermain R&B band, dan dapat diandalkan untuk semua jenis musik apapun di studio atau di panggung besar!  Roland RD-800 ini juga memiliki sound electric piano, organ, strings, brass dan woodwind, mallet serta masih banyak timbres lainnya (1100 sounds totalnya).


Aspek lainnya yang sangat penting pada digital piano adalah feel dan action. Roland RD-800 ini memiliki fitur Roland PHA-4 Concert Keyboard dengan Escapement and Ebony/Ivory Feel. Fitur Ebony/Ivory feel adalah matte key dengan nuansa seperti eggshell dimana anda akan mendapatkan kepuasan dan kehalusan yang sangat memuaskan ketika anda menekan tuts pada RD-800 ini. Weight atau berat dari tuts keyboard RD-800 ini sudah graded touch, persis seperti acoustic piano dimana sisi kiri lebih berat dari sisi kanan. Roland RD-800 ini juga dilengkapi dengan teknologi mutakhir yaitu touch-detection technology dari Roland.

Sangat penting menurut kami dari Nafiri Music dari segi perspektif yang praktis bagi sebuah digital piano untuk memiliki seluruh aspek dari great sound quality, dan tentunya authentic playing feel yang dapat anda dapatkan dalam satu paket stage digital piano yang mudah dibawa-bawa. Roland RD-800 juga memiliki keunggulan pada kategori ini. Digital piano ini memili berat yang hanya 25 kg, sehingga sangat portable.



Pada panel belakang anda bisa menemukan XLR dan ¼ stereo output jack, dilengkapi juga dengan 1/8 stereo input jack untuk music player atau device lainnya. Koneksi pedal yang sangta impresif, optional USB flash memory dan MIDI control juga dapat anda temukan pada panel belakang. Kami dari Nafiri Music berpendapat bahwa Roland RD-800 ini sudah cukup banyak menyediakan alternatif koneksi untuk fitur pro digital stage piano.

Kelebihan lainnya dari Roland RD-800 ini adalah anda bisa melakukan kustomisasi suara piano anda untuk membuat performance anda menjadi lebih efektif pada venue tertentu, dan anda bisa menyimpan hasil kreasi anda pada onboard Piano Designer sehingga anda bisa menggunakannya lain kali ketika anda mengalami situasi yang sama. Apabila anda sangat sensitif pada performance timbre anda, maka anda bahkan bisa menggunakan fitur Individual Note Voicing, dimana anda bisa melakukan kustomisasi pitch, level, dan tonal character secara independen untuk semua 88 notes. Setelah kami dari Nafiri Music melakukan beberapa kali percobaan untuk merubah suara....hasilnya adalah sangat Luar biasa!

Untuk kategori efek pada Roland RD-800 ini bisa dibilang sangat advanced, seperti sound engine. Ambience yang sangat kaya meningkatkan piano timbers dengan tremolo, phase shifting dan flanging yang memperkaya sound dari electric pianos dengan indah, dan rotary effect yang dimiliki oleh Roland RD-800 ini sangat mirip dengan aslinya yaitu suara organ. Anda juga diberikan fitur five-band equalizer untuk additional tone shaping dan Tone Color knob yang sangat powerful yang diprogram untuk bisa anda rubah atau manipulasi sesuai dengan timbre yang anda inginkan. Apa kesimpulan kami dari Nafiri Music setelah mencoba digital piano ini? Menurut kami, Roland RD-800 ini memang cocok dan pantas diusung sebagai pengganti Roland RD-700NX dengan adanya tambahan fitur dan spesifikasi yang premium, dan memang harus diakui bahwa digital piano Roland RD-800 ini adalah flagship dan benchmark untuk stage piano lain pada kelasnya!


Berikut spesifikasi teknis dari Roland RD-800 ini :
  • Keyboard
  • Number of keys: 88 Key
  • Action: Graded Hammer action
  • Key size: Full
  • Aftertouch / Velocity: Adjustable
  • Key Type: Piano-style
  • Sounds
  • Number of voices: 1113
  • Polyphony (max): 128-note
  • Layers: Yes
  • Split: Yes
  • Connectivity
  • AUX input: No
  • MIDI Connectivity: MIDI In/Out/Thru
  • Line output: Yes
  • Line input: No
  • USB Connectivity: Yes
  • Headphone jacks: 1
  • Pedal inputs: 4
  • Storage type: Internal & USB
  • Expandability available: No
  • Onboard Features
  • Recording/Playback MIDI sequencer
  • Accompaniment styles: 200
  • Preset songs: 60
  • Display: Backlight LCD
  • Effects: Yes
  • Built-in speakers: No
  • Pitch bend/Modulation: Both
  • Other controls: 4 sliders, 7 knobs
  • Effects
  • Reverb: Yes
  • Chorus: Yes
  • Delay: Yes
  • Equalizer: Yes
  • Arpeggio: No
  • Other: Yes
  • Other
  • Width: 55.125"
  • Height: 5.625"
  • Depth: 14.5"
  • Weight: 47.9 lbs.
  • Power: IEC cord
  • Batteries: Not applicable

Tidak ada komentar:

Posting Komentar